HUSNAYAIIN LOGO

Pesantren Husnayain Berpartisipasi dalam Kegiatan Jalan Sehat Memperingati 100 tahun Gontor

Ahad, 07 R. Akhir 1445 H/22 Oktober 2023 M

Pondok Pesantren Modern Gontor akan mengadakan momentum peringatan 100 tahun usianya. Dalam rangkaian peringatan itu, Gontor menggelar acara Tajammu’ atau (berkumpul bersama) dan Jalan Sehat di kawasan Monas, Jakarta Pusat.

Acara tersebut digelar pada hari Ahad pagi mulai pukul 05.00 WIB dan dihadiri oleh para pimpinan Pondok Modern Gontor serta ribuan santri, alumni, dan wali santri Gontor dan pesantren alumni Gontor dari seluruh Indonesia, termasuk Pesantren Husnayain di dalamnya.

Untuk memeriahkan acara ini, hadir lebih dari 10.000 Alumni Gontor, Santri dan Wali Santri. Pesantren Husnayain mengirim santri/yahnya untuk ikut serta dalam acara tersebut.  Kegiatan Tajammu’ dan jalan sehat ini juga bertepatan dengan Hari Santri Nasional..

Acara dimulai dengan bersama menyanyikan lagu “Indonesia Raya” dan Hymne “Oh Pondokku”. Kemudian, jalan sehat sehat dimulai saat Pimpinan Pondok Modern Darussalam Gontor (PMDG), KH. Hasan Abdullah Sahal,  melepas langsung peserta jalan sehat dari pintu Barat Daya Monas (Patung Kuda) hingga bundaran HI dan kembali lagi ke Monas. Barisan marching band dan pasukan pengibaran bendera Gontor menyambut peserta jalan sehat.

Jalan sehat terlihat meriah dengan berkumpulnya pesantren-pesantren para alumni gontor, dan para peserta jalan sehat yang bersama menyelesaikan rute jalan sehat itu.  Setelah peserta kembali ke Monas, diadakan pembagian doorprize sebagai tanda penghargaan atas partisipasi peserta jalan sehat dalam acara ini. Dan juga beberapa penampilan dari santri-santri pondok alumni lainnya. Untuk memeriahkan acara.

Bagikan :

Artikel Lainnya

Pekan Ta'aruf Khutbatul Iftitah ...
Ahad, 29 Muharram 1446 H / 4 Agustus 2024 M Pagi yang cerah me...
Turnamen Badminton Kapolsek Kala...
Kamis, 22 Agustus 2024 Turnamen Badminton Kapolsek Kalapanungg...
Pesantren Husnayain dan Kontribu...
Tanggal  9 – 15 Muharram 1446 H/15 – 20 Juli ...
Apel Pembukaan Tahun Ajaran Baru...
Rabu, 11 Muharram 1446 H/17 Juli 2024 M Pagi hari yang cerah i...
Perlombaan Penutupan Ekstrakulik...
Senin, 19-25 Dzulqo’dah 1445 H/27 Mei-02 Juni 2024 M Menjelang...
HUSNAYAIN FUTSAL COMPETITION
Sabtu, 14 Sya’ban 1445 H/24 Februari 2024 M Pesantren Husnayai...

Hubungi kami di : 089508027676

Kirim email ke kamipesantrenhusnayain.sukabumi@gmail.com